About

Situs ini adalah bentuk surat cinta dari seorang pembaca, ungkapan rasa terima kasih ke para pelaku usaha perbukuan jalur non-arus utama. 😊

Penerbit buku indie, toko buku indie (online atau pun offline), perpustakaan dan taman baca merupakan perpanjangan upaya, agar lebih banyak buku beragam bisa sampai ke semakin banyak pembaca, termasuk buku-buku yang seringkali tidak atau belum masuk radar para pelaku jalur arus utama. Sedihnya, tantangan tak terelakkan di negeri konoha ini, pemerintahnya sebegitu tak peduli dengan industri perbukuan dari hulu ke hilir. Memaksa kita untuk terlalu terbiasa berkata, “we can only rely on each other, not on those ineffective ringleaders.” And this site is the least I can do to a sector I extremely care about. 🥹

Semoga situs ini paling tidak bermanfaat walau secuil, untuk teman-teman pembaca dan para pelaku industri perbukuan yang terkadang merasa “hmm ini aku kerja sosial atau masih bisa kah dapat untung atau upah yang layak.” 😢

Terima kasih banyak untuk teman-teman pembaca yang sudah mendukung dan membantu inisiatif ini. 💚

Terima kasih segede gaban untuk Kevin dan Olive (Foreword Library), sudah bantu aku dalam pembuatan situs ini jadi lebih layak dilihat dan dipakai khalayak umum.💚

Salam dari sudut baca kecilku❣️,
Astrid Wasistyanti

  • About

    Situs ini adalah bentuk surat cinta dari seorang pembaca, ungkapan rasa terima kasih ke para pelaku usaha perbukuan jalur non-arus utama. 😊 Penerbit buku indie, toko buku indie (online atau pun offline), perpustakaan dan taman baca merupakan perpanjangan upaya, agar lebih banyak buku beragam bisa sampai ke semakin banyak pembaca, termasuk buku-buku yang seringkali tidak…